5 Tempat Hangout di Depok yang Murah, Cozy dan Instagenic!

5 tempat hangout
Ouwie Coffee and Eatery. Foto : Istimewa.

DINEWS.ID5 tempat hangout atau nongkrong bareng ini berada di kawasan Depok, Jawa Barat.

Bukan hanya dikenal dengan cozy dan instagenic, 5 tempat hangout ini juga menawarkan harga yang cukup ramah di kantong loh!

Tak Cuma bisa jadi tempat hangout, deretan cafe ini juga dapat dimanfaatkan untuk mengerjakan tugas.

Melansir beberapa sumber, berikut 5 tempat hangout di depok yang cozy dan instagenic serta ramah di kantong.

  1. Toko Kopi Tuku

Tempat hangout pertama adalah Toko Kopi Tuku yang berada di Jalan Komjen Pol M Jasin, Tugu, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, tepatnya bersebrangan dengan Universitas Gunadarma.

Toko Kopi Tuku ini baru diresmikan pada awal 2022 lalu setelah membuka berbagai cabang di Jabodetabek hingga Surabaya.

Selain memiliki tempat yang cozy dan desain minimalis yang apik menu yang sajikannya pun cukup ramah di kantong, seperti donat, lumpia ayam, dan lainnya harga mulai dari 5000 hingga 30 ribu rupiah saja. Waktu operasionalnya Senin sampai Minggu mulai pukul 08.00 -21.00 WIB.

2. Ouwie Coffee and Eatery

Tempat hangout ini tak hanya menyajikan kopi, namun ada juga menu makanan yang cukup beragam, mulai dari nasi goreng, chicken bowl, pastry, spageti, aneka dessert, serta makanan ringan.

Meski belum lama beroperasi, tempat hangout yang berada di Jalan Boulevard Grand Depok City, Jatimulya, Cilodong, Depok, Jawa Barat ini selalu dipadati pengunjung.

Ouwie Coffee and Eatery memiliki banguan dua lantai, sehingga kamu bisa memilih tempat indoor dengan AC atau outdoor di rooftop.

Harganya mulai dari Rp22.000 hingga Rp47.000, sementara waktu operasionalnya dari hari Senin sampai Minggu pukul 07.00 – 22.00 WIB.

3. Siliwangi Social Space

Memiliki konsep khas millennial, tempat nongkrong ini berlokasi di Siliwangi Social Space, Jalan Anggrek, Cinangka, Sawangan, Depok, Jawa Barat.

Menariknya, Siliwangi Social Space punya ragam menu yang ramah di kantong dari mulai Rp10.000 sampai Rp30.000.

Apabila mengunjungi tempat nongkrong ini jangan lewatkan untuk mencicipi minuman signature-nya, salah satunya ada Kopi Susu Sili dengan rasa yang pas dan nggak terlalu pahit. Waktu operasional: Senin – Minggu pukul 10.00 – 23.00 WIB.

4. Kopi Kotak

Memiliki tempat luas dan instagenic, kopi kotak didominasi area outdoor dengan pemandangan sunset jika sore hari. Sangat pas buat kamu yang sedang mencari cafe rooftop di Depok!

Kopi Gula Aren dan Kopi Salted Caramel adalah menu kopi yang kerap jadi favorit pegunjung. Makin lengkap lagi dengan pilihan makanan ringan seperti aneka roti bakar, french fries, singkong goreng, nachos, dan lainnya.

Di Kopi Kotak juga kamu bisa menikmati live music juga loh.

Harga: Mulai dari Rp5.000 – Rp30.000. Waktu operasional: Senin – Minggu pukul 08.00 – 20.00

Alamat: Kopi Kotak Jalan Margonda Raya No.488, Pondok Cina, Beji, Depok.

Demikian 5 tempat hangout di Depok yang murah, cozy dan instagenic. *

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *